Teknik dalam Menggambar Bentuk

Untuk dapat menggambar bentuk dari sebuah objek kita harus mengetahui teknik yang dapat diterapkan. Gambar bentuk merupakan gagasan bentuk yang diwujudkan di atas bidang gambar melalui kemahiran tangan yang dibuat dengan memperhatikan ketepatan bentuk dan perspektif. 

a) Teknik Linear 

     Teknik linear cara menggambar objek gambar dengan garis sebagai unsur yang paling menentukan, baik garis lurus maupun melengkung. 


contoh gambar linear


b) Teknik gambar blok 

     Teknik ini merupakan cara menggambar dengan menutup objek gambar menggunakan satu warna, sehingga hanya tampak siluet nya saja. 


teknik gambar blok

c) Teknik arsir 

     Teknik arsir merupakan cara menggambar dengan garis garis sejajar atau meyilang untuk menentukan gelap terang objek gambar sehingga tampak seperti tiga dimensi. 


teknik arsir 

d) Teknik gambar dusel 

    Teknik dusel adalah cara menggambar yang penentuan gelap terangnya suatu objek gambar menggunakan pensil gambar yang digoreskan dalam posisi miring. 


teknik dusel

e) Teknik gambar pointilis 

    Teknik pointilis adalah cara menggambar yang dalam menentukan gelap terang objek gambar menggunakan pensil atau pena gambar dengan dititik-titikan. 


teknik pointilis 

f) Teknik gambar akuarel 

    Teknik akuarel merupakan cara menggambar menggunakan cat air dengan sapuan warna yang tipis, sehingga hasilnya terlihat seperti tembus pandang. 


teknik akuarel

g) Teknik plakat 

     Teknik ini merupakan cara menggambar menggunakan cat air dengan sapuan warna yang tebal sehingga hasilnya lebih tampak pekat dan menutup.


teknik plakat 





Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jenis-Jenis Komponen Dasar Pada Objek 3D

Prinsip dalam Dasar Desain Grafis

Nirmana